Pages

Senin, 22 September 2014

PPCKS (Program Penyiapan Calon Kepala Sekolah)

BPSDMPK Kemdikbud bekerjasama dengan Pemerintah Australia menyelenggarakan program pendidikan dan pelatihan ProDEP (Professional Development for Education Personnel) untuk jenjang SD/MI dan SMP/MTs mulai Juli 2014.
Pelaksanaan kegiatan tersebut menggunakan Sistem PADAMU NEGERI untuk proses ajuan dan seleksi para peserta Diklat ProDEP.
Program ProDEP yang menggunakan Sistem PADAMU NEGERI dan ditujukan bagi PTK adalah PPCKS (Program Penyiapan Calon Kepala Sekolah)
Kegiatan program ProDEP sepenuhnya bebas biaya dengan kuota terbatas. Sehubungan dengan program tersebut, para calon peserta dihimbau untuk memutakhirkan data Portofolio Personal menggunakan akun login masing-masing di PADAMU NEGERI.